SPI Gandeng Ubaya Guna Kembangkan Digital Enterprenuership

SPI gandeng Ubaya guna mengembangkan digital enterpreneurship.

 

Bacaan Lainnya

Batu, Suaraglobal-Online – Guna meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam bidang digital enterprenuership, Sekolah Selamat Pagi Indonesia (SPI) melakukan penandatangan  nota kesepahaman (MoU) dengan Universitas Surabaya (Ubaya) di Transformer Center, Selasa(5/3/2022).

Ino Mulyadi SE MM, perwakilan SPI menyampaikan, jika kemampuan mahasiswa dari SPI dan Ubaya dalam bidang digital enterpreneurship, wajib berkembang untuk mempermudah peluang kerja yang tercipta.

“Kerja sama ini untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam bidang digital enterprenuership, sekaligus membuka peluang kerja bagi lulusan kami dan Ubaya,” imbuh dia.

Senada, Direktur InnoVaction Hub Universitas Surabaya,
Prof Sujoko Efferin Ph D menjelaskan jika kerjasama yang dijalin dengan SPI dalam penerapan Tri Dharma Perguruan tinggi, sistem pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat serta pertukaran mahasiswa.

“Bekal pengetahuan dan praktik kewirausahaan kepada para mahasiswa, memiliki target mereka lulus serta mempunyai kemampuan, tentunya juga berimplikasi bagi masyarakat,” tegas dia.

Lanjut ia, Ubaya dan SPI sangat diidamkan dalam pengembangan kemampuan mahasiswa dibidang digital khususnya bidang kewirausahaan, di era kekinian peluang wirausaha sangat dominan.

“Inovasi terhadap sistem pengajaran dengan merubah sistem menjadi konsep digitalisasi dan streaming adalah piranti untuk tujuan utama pendidikan ini,”pungkas Sujoko. (Ad)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *